7 Pantai di Blitar yang Mudah Diakses dan Wajib Dikunjungi - Manusia Lembah

7 Pantai di Blitar yang Mudah Diakses dan Wajib Dikunjungi

Kota Blitar terkenal sebagai Kota Proklamator karena disinilah Presiden Republik Indonesia pertama dimakamkan. Makam Bung Karno menjadi destinasi wisata andalan di Kota Blitar sehingga tak jarang berbagai pengunjung dari dalam dan luar kota berziarah di area wisata Makam. 

Selain wisata ziarah, wisata alam di Blitar juga tidak boleh dilewatkan begitu saja. Blitar juga memiliki wisata pantai dengan panorama indah yang bisa cukup untuk melengkapi liburanmu. This is Blitar City!


Dari banyaknya wisata terbaru di Blitar yang mulai eksis akhir-akhir ini, pantai menjadi tempat wisata alam yang banyak dikunjungi di akhir pekan atau hari-hari libur. Meski ada banyak pantai yang tersebar di bagian selatan, hanya sedikit yang populer dan dibuka menjadi tempat wisata. 

Sebagian besar wisata pantai di Blitar mungkin belum terlalu dikenal karena akses yang tidak mudah. Melengkapi wisata di Bumi Bung Karno tidak lengkap kalau belum melihat pesona alamnya. Nah, ada beberapa destinasi pantai populer yang bisa dikunjungi untuk liburan!.


Wisata Pantai di Blitar

Berikut adalah wisata pantai di Blitar yang populer dengan pesona alam yang indah :

1. Pantai Tambakrejo

pantai tambakrejo
Lokasi : Krajan, Tambakrejo, Wonotirto, Blitar, Jawa Timur
Map : Klik Disini
Fasilitas : area parkir, mushola, warung, toilet.

This is most popular beach. Pantai Tambakrejo adalah wisata pantai di Blitar Selatan yang paling populer number one!, sehingga selalu ramai dikunjungi wisatawan dari berbagai daerah. Selain akses yang mudah ditempuh, tempat ini sudah resmi menjadi tempat wisata. 


Pantai ini memiliki dermaga, pasar ikan, serta pemandangan yang indah. Sebagai tempat yang ramai dikunjungi, banyak aktivitas yang bisa dilakukan, seperti memancing di dekat dermaga, bersantai, camping, menikmati seafood di sepanjang pantai, trekking ke bukit untuk ke Pantai Pasetran Gondo Mayit, hingga belanja ikan segar di pasar. Baca : Berburu Ikan Laut dan Pesona Pantai Tambakrejo Blitar Selatan


Area sekitar pantai juga sudah dipadati penduduk. Sehingga, Pantai Tambakrejo cocok bagi siapapun yang ingin menikmati mantai tanpa ribet. Akses yang mudah dan berbagai fasilitas wisata yang lengkap, menjadikan pantai ini tujuan utama di Blitar Selatan. 

2. Pantai Pasetran Gondo Mayit

pantai pasetran gondomayit

Lokasi : Krajan, Tambakrejo, Wonotirto, Blitar, Jawa Timur.
Map : Klik Disini
Fasilitas : Tempat parkir, toilet, warung, gubuk. 

Please don't think about mystic before. Pantai Pasetran Gondo Mayit ada di sebelah Pantai Tambakrejo. Jika Tambakrejo terkenal akan kepopuleran dan ikan segar, di Pantai Gondo Mayit terkenal akan kemistisannya. Di pantai ini terdapat sebuah persinggahan di atas bukit karang yang dipercaya warga sekitar sebagai persinggahan Ratu Laut Kidul.

Disamping agak mistis, panorama di pantai yang dulunya tersembunyi ini tak kalah indah dengan pantai tetangganya, apalagi jika dilihat dari atas bukit. Disini ombak sangat keras, sehingga tidak direkomendasikan untuk berenang terlalu ke tengah. Baca : Pantai Gondo Mayit, Pesona Tersembunyi Blitar Selatan.

Ada dua area pantai yang bisa dijelajahi sekaligus, yaitu pantai di kanan dan kiri bukit. Pantai yang disebut dengan Pantai Pasir Putih ini sudah menyediakan beberapa fasilitas cukup lengkap. Jika berminat kesini, dihimbau untuk tidak mengotori area pantai dengan membuang sampah sembarangan, karena kini kebersihannya cukup memprihatinkan. 

3. Pantai Pangi

pantai pangi

Lokasi : Krajan, Tumpak Kepuh, Bakung, Blitar, Jawa Timur 
Map : Klik Disini
Fasilitas : Tempat parkir, warung, toilet, camp area, perahu. 

How the beautiful little beach. Meski tidak seluas dua pantai sebelumnya, bisa dibilang pantai ini adalah pantainya anak muda. Meski jalan ke pantai ini berupa batuan kerikil, tetapi masih bisa dilewati kendaraan roda 4. Di pantai ini terdapat muara sungai, sehingga biasanya dimanfaatkan untuk berenang para wisatawan maupun menyusuri sungai dengan perahu. Baca : Pesona Alam Pantai Pangi Blitar yang Memukau.

Di pesisir pantai ini terdapat batuan karang yang kadang membuat tidak nyaman saat berenang. Tak heran kalau banyak orang lebih suka berenang di muara sungai, atau di area dekat bukit karang. Pantai ini tidak seramai Pantai Tambak, tetapi dari segi petualangan, cukup direkomendasikan. 

4. Pantai Peh Pulo

pantai peh pulo

Lokasi : Peh Pulo, Sumbersih, Panggungrejo, Blitar, Jawa Timur 
Map : Klik Disini
Fasilitas : tempat parkir, warung. 

Pantai unik ini cocok bagi yang suka dunia fotographer. Di pantai ini terdapat karang menyerupai bukit yang mirip pulau-pulau kecil di tengah laut, sehingga pantai ini disebut-sebut sebagai Raja Ampatnya Blitar. Lokasi pantai ini cukup terpencil, tapi masih terbilang mudah diakses untuk kendaraan roda dua. 

Meski kecil, cobalah untuk menelisik Pantai Peh Pulo lebih dalam. Ada dua pantai lain di sebelah kirinya, yaitu Pantai Wedi Ciut dan Pantai Gandulan. Namun, tetap dibutuhkan perjuangan dan tenaga untuk sampai ke dua pantai itu karena harus naik turun bukit yang cukup melelahkan. Baca : Pantai Peh Pulo - Menyibak Gugusan Pulau Karang yang Menawan

Keindahan pantai Peh Pulo memang hanya bisa dilihat dari atas bukit. Meski begitu, suasana yang tenang dan sepi menjadi nilai plus untuk refreshingBeberapa hal menarik seperti bermain di pantai, trekking, memancing dan bersantai adalah hal yang tepat dilakukan. So, maybe you'll wanna alone for a moment in there.

5. Pantai Serang

pantai serang

Lokasi :  Desa Serang, Kecamatan Panggungrejo, Kabupaten Blitar, Jawa Timur.
Map : Klik Disini
Fasilitas : tempat parkir, warung, toilet. 

This is a pleasant beach after Tambakrejo Beach. Pantai Serang tidak jauh dari Pantai Peh Pulo, tetapi keadaan keduanya berbeda. Pantai Serang hampir sama populernya dengan Pantai Tambakrejo, dengan kondisi yang mirip, yaitu adanya warung seafood di sepanjang pantainya. Selain Pantai Tambakrejo, Pantai Serang juga dipakai ritual Larung Sesaji 1 suro. 

Wisata Pantai Serang memiliki hamparan pasir putih luas yang landai, membuatnya cocok untuk bermain air, voli pantai, ATV, maupun berjemur. Jika bosan, cobalah berjalan dari ujung ke ujung, atau naik ke bukit, yang pastinya memiliki panorama berbeda. Baca : Pesona Alam dan Momen Menarik Pantai Serang Blitar


Pantai yang memiliki hamparan pasir luas ini cocok untuk liburan keluarga, karena banyak aktivitas bisa dilakukan. Jadi jika ingin bermain-main di pantai dengan puas, Pantai Serang bisa menjadi salah satu solusinya. 

6. Pantai Jolosutro

pantai jolosutro

Lokasi : Ringinsari, Ringinrejo, Wates, Blitar, Jawa Timur 
Map : Klik Disini
Fasilitas : tempat parkir, warung, toilet. 

Pantai Jolosutro terletak di sebuah teluk kecil yang diapit perbukitan dengan garis pantai yang panjang berpasir hitam. Pantai ini hampir mirip dengan Pantai Pasetran Gondo Mayit, memiliki kesan mistis. Apalagi, di sekitar pantai kadang juga masih digunakan untuk kegiatan spiritual. Baca : Pantai Jolosutro - Merasakan Dahsyatnya Ombak Mistik Pantai Selatan.

Pantai Jolosutro memiliki bentang pantai yang panjang dan hamparan pasir luas yang banyak ditumbuhi cemara. Area pantai ini terbilang bersih karena wisatawan yang datang juga tidak banyak. Menariknya, di pantai ini bisa sekalian trekking ke Pantai Wedi Ireng maupun lanjut ke pantai tersembunyi, Pantai Gubit Mas. 

7. Pantai Pasur

pantai pasur

Lokasi : Kedung Biru, Bululawang, Bakung, Blitar, Jawa Timur.
Map : Klik Disini
Fasilitas : gubuk

Dari sekian pantai yang mudah diakses di Blitar, Pantai Pasur paling jarang dikunjungi. Ini karena area di sekitarnya sangat panas dan minim pepohonan. Pantai ini juga memiliki pasir hitam di hamparan pantainya. Pantai Pasur tengah ditambang hingga tahun 2031 mendatang karena memiliki kandungan pasir besi.

Bagi yang tidak suka keramaian, berkunjung ke Pantai Pasur bisa dicoba. Meski panas, cobalah untuk datang sore hari. Pemandangan lepas pantai dan suara ombak yang keras bisa menjadi sedikit obat untuk segala aktivitas melelahkan. Baca : Pantai Pasur - Kesunyian Pantai Pasir Hitam Blitar Selatan.

Meski mudah dijangkau, pantai ini tidak cocok untuk liburan keluarga, karena tidak ada fasilitas yang memadai. Jadi pantai ini hanya cocok untuk mampir atau ingin refreshing sejenak dari keramaian. 

Itu adalah 7 wisata pantai di Blitar yang paling populer. Sebenarnya masih banyak pantai-pantai lain di Blitar Selatan dengan panorama tak kalah indah lainnya. Tetapi untuk akses yang lebih mudah dan aman, sepertinya 7 pantai diatas bisa masuk daftar liburan selanjutnya. Jadi, siapa bilang Kota Blitar tidak mempunyai wisata alam yang menarik?.