9 Jalur Pendakian Gunung Arjuno - Jalur Lama & Jalur Baru - Manusia Lembah

9 Jalur Pendakian Gunung Arjuno - Jalur Lama & Jalur Baru

Jalur Pendakian Gunung Arjuno. Kegiatan mendaki gunung kini semakin diminati banyak kalangan dan Jawa Timur masih menjadi tujuan favorit para pendaki gunung. 

Bagaimana tidak, Jawa Timur memiliki beberapa gunung yang menyajikan trek beragam, seperti trek terpanjang Gunung Argopuro, trek tersulit di  Gunung Raung dan tanah tertinggi di Jawa, Gunung Semeru

Jalur Pendakian Gunung Arjuno

Tak hanya itu, pernah menjadi pusat pemerintahan pada zaman Kerajaan Majapahit, beberapa gunung di Jawa Timur juga menyimpan banyak peninggalan bersejarah di lerengnya. Sehingga, selain sekedar menikmati alam,menengok situs sejarah adalah bonus yang menarik.

Gunung Arjuno adalah salah satu dari gunung di Jawa Timur yang memiliki situs sejarah di lerengnya. Hal ini membuat pendakian Gunung Arjuno semakin banyak diminati, hingga munculnya sistem baru seputar booking online Pendakian Gunung Arjuno.

Gunung Arjuno berada di perbatasan Kota Batu, Kabupaten Malang dan Kabupaten Pasuruan. Gunung Arjuno masuk di dalam daftar 10 Gunung Tertinggi di Jawa Timur dan merupakan gunung berapi istirahat. 

Banyaknya jalur pendakian ke Puncak Gunung Arjuno, UPT Taman hutan Raya Raden Soerjo menetapkan hanya 4 pos pendakian resmi, yaitu Pos Tretes, Pos Tambaksari, Pos Lawang dan Pos Sumber Brantas. 

Berikut beberapa jalur pendakian Gunung Arjuno :

JALUR RESMI

1. Jalur Pendakian Gunung Arjuno via Tretes


Jalur Pendakian Gunung Arjuno via Tretes
Makadam Jalur Tretes
Jalur pendakian Tretes merupakan jalur pendakian yang paling diminati para pendaki, jika diberi pilihan untuk mendaki Gunung Arjuno. Jalur Tretes sangat populer dan selalu ramai di akhir pekan. 

Jalur Tretes diakui menjadi jalur yang paling mudah dan relatif singkat, meski faktanya tetap saja harus ngos-ngosan untuk ke puncak. Jalur Tretes akan melewati 5 pos sebelum ke puncak, yaitu Pet Bocor, Kop-kopan, Pondokan, Lembang Kidang dan Savana 2.

Di jalur pendakian gunung arjuno via Tretes ini, akan melewati tempat fenomenal bernama Alas Lali Jiwo dan tanjakan fenomenal berjuluk Tanjakan AsuBagi yang tidak punya waktu panjang, mendaki lewat jalur Tretes sangat direkomendasikan. Jika ada waktu panjang, bisa sekalian melipir ke puncak Gunung Welirang, sekaligus Gunung Kembar 1 & 2. 

Durasi Pendakian Normal : 2 - 3 hari.
Sumber Mata Air : Pet Bocor, Kop-kopan, Pondokan, Savana 2.
Camp Ideal : Kop-kopan, Pondokan, Lembah Kidang, Savana 2.
Lokasi Basecamp Tretes : Jl.Wilis 523 Tretes, Pecalukan, Prigen, Semeru, Prigen, Kec. Prigen, Pasuruan, Jawa Timur (Map : Klik Disini)
Kontak Basecamp Tretes : 085 330 893837

2. Jalur Pendakian Gunung Arjuno via Purwosari


Pendakian Gunung Arjuno via Purwosari
Mangkutoromo
Jika ingin jalur pendakian yang magis nya terasa, jalur Purwosari bisa dicoba. Di jalur pendakian ini, tak hanya pendaki gunung saja yang dijumpai, tetapi juga pelaku spiritual. 

Meski terbilang panjang dan membutuhkan durasi yang lebih lama, jalur pendakian Gunung Arjuno via Purwosari sangat menarik, karena di sepanjang lerengnya yang teduh, ada beberapa tempat khusus untuk spiritual. 

Tak hanya itu juga, ada beberapa situs bersejarah di pos-pos tertentu. Di jalur pendakian Purwosari, akan melewati 7 pos, yaitu Onto Boego, Tampuono, Eyang Sakri, Eyang Semar, Mangkutoromo, Candi Sepilar dan Jawa Dwipa. 

Bisa dibilang, pendakian jalur spiritual Gunung Arjuno ini tidak membosankan dan penuh nuansa campuran. Mungkin lelahnya mendaki akan cepat terobati ketika sampai di pos-pos yang sangat nyaman dan teduh disana. 

Durasi Pendakian Normal : 3 hari
Sumber Mata Air : Pos 2 Tampuono, Pos 4 Eyang Semar, Pos 5 Mangkutoromo.
Camp Ideal : Mangkutoromo, Jawa Dwipa.
Lokasi Basecamp Purwosari : Tambak Watu, Tambak Sari, Purwodadi, Pasuruan, Jawa Timur (Map : Klik Disini)
Kontak Basecamp Purwosari : 0856-4859-5150 (Basecamp merah putih Pandean)

3. Jalur Pendakian Gunung Arjuno via Lawang


pendakian gunung arjuno via lawang
Jalur Alternatif
Jalur pendakian Lawang bisa menjadi pilihan alternatif ketiga jika ingin pendakian yang lebih menantang, cepat dan melelahkan. Sebelum mendaki, puncak Gunung Arjuno sudah tampak jelas. Bisa dibayangkan bagaimana jalur menanjaknya yang tegak lurus menanjak. 

Jalur pendakian Gunung Arjuno via Lawang menyuguhkan pemandangan indah berupa perkebunan teh dan perbukitan di dalam pendakiannya. Tapi jangan terpesona, karena treknya bakal membuat lelah maksimal. 

Meski jalur relatif pendek, itu memang sesuai dengan tanjakan yang ditawarkan. Jalur yang menanjak tanpa henti sepertinya hanya berakhir setibanya di pos-pos yang ada lerengnya. 

Di jalur pendakian via Lawang, akan melewati empat pos sebelum batas vegetasi menuju puncak, yaitu Alang-alang, Lincing, Mahapena dan Gombes. Sebelum batas vegetasi, akan melewati perpotongan jalur ke arah jalur Purwosari. 

Durasi Pendakian Normal : 2 hari
Sumber Mata Air : Dekat Pos 2
Camp Ideal : Pos 3, Pos 4.
Lokasi Basecamp Lawang : Gemuk Utara, Wonorejo, Kec. Lawang, Malang, Jawa Timur (Map : Klik Disini)
Kontak Basecamp Lawang : 081 330 787 722


4. Jalur Pendakian Gunung Arjuno via Batu

Pendakian via batu atau yang akrab dengan pendakian via Pos Sumber Brantas ini adalah jalur pendakian resmi terakhir disamping tiga jalur pendakian yang telah disebutkan diatas. Jalur pendakian via Batu ini berada di barat kaki Gunung Welirang. Sehingga lebih cepat ke Welirang daripada ke Arjuno, tinggal pilih.

Jalur pendakian Gunung Arjuno via Batu ini banyak percabangan. Sehingga lebih enak mengajak teman yang sudah pernah lewat jalur ini daripada bingung menentukan arah. 

Jalur pendakian via Batu memang masih asri dan belum sering dilewati. Sehingga semak dan perdu masih tumbuh liar menutupi jalan setapak di awal pendakian. Semakin keatas, jalur yang rapat akan mulai terbuka. 

Di jalur pendakian via Batu, akan melewati beberapa area seperti Watu Gede, Lembah Kembar, Alas Lali Jiwo, Lengkean atau Lembah Kembar dan Lapangan Kotak. Setelah melewati area itu, akan bertemu persimpangan ke jalur pendakian Tretes. 

Sumber air di area ini ada dekat pos dibawah dan itu sudah sumber air terakhir. Di dekat lapangan kotak juga ada sumber air yang disebut Loji, tetapi sudah hampir tidak ada, khususnya musim kemarau. 

Durasi Pendakian Normal : 2 hari
Sumber Mata Air : -
Camp Ideal : Watu Gede.
Lokasi Basecamp Batu : 
Jl. Raya Sumber Brantas No.246, Sumber Brantas, Kec. Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur (Map : Klik Disini)
Kontak Basecamp Batu : 0822-3460-4229

Itu adalah 4 jalur resmi pendakian Gunung Arjuno yang bisa didaki kapanpun (kecuali ditutup), dengan menggunakan sistem booking online

JALUR TIDAK RESMI

5. Jalur Pendakian Gunung Arjuno via Kaliandra

Tidak banyak yang tau jalur pendakian kaliandra ini. Meski disebut memiliki pemandangan yang indah dan masih asri, jalur pendakian ini bukan pendakian resmi. Sehingga segala resiko harus ditanggung pendaki sendiri. 

Pendakian via Kaliandra merupakan jalur baru pendakian Gunung Arjuno dan kebanyakan hanya penduduk lokal yang tahu jalur ini. Jalur naik nya berupa bebatuan hingga sampai pos 1 dan dilanjutkan jalur tanah padar, sangat berbeda sekali dengan jalur Tretes.

Meski disebut memiliki jalur yang tidak separah jalur lainnya, tetap saja pendakian Gunung Arjuno akan selalu menyita banyak tenaga. Di jalur pendakian via Kaliandra akan melewati empat pos sebelum sampai di pos Lembah Kidang.

Durasi Pendakian Normal : 2 - 3 hari
Sumber Mata Air : Pos 4
Camp Ideal : Lembah Kidang
Lokasi : 
Desa Gamoh, Kecamatan Prigen, Pasuruan, Jawa Timur. Dekat Yayasan Kaliandra (Map : Klik Disini)


6. Jalur Pendakian Gunung Arjuno via Sumbergondo

Jalur pendakian gunung arjuno via sumbergondo

Jika Cangar sudah menjadi jalur resmi, pendakian via Sumbergondo Batu ini belum diresmikan. Meski terbilang baru, jalur baru pendakian Gunung Arjuno mulai diminati pendaki, karena jalurnya yang tidak terlalu menanjak. Sehingga jalur ini cocok untuk pendaki pemula.

Meski belum resmi, pendaki yang ingin melewati jalur ini harus mendaftarkan rombongannya ke pihak Taman Hutan Raya (Tahura) dan perhutani melalui warga, agar tetap terdata.

Start point jalur ini dimulai di ketinggian 1.550 mdpl. Jadi, selanjutnya, trek pendakian tetap menanjak tidak securam jalur pendakian lainnya. 

Pendakian gunung Arjuno via Sumbergondo akan melewati empat pos, yaitu Petung Lanang, Alas Bimo, Elvara atau Alas Kobong dan Gebut atau batas vegetasi.

Petualangan tak hanya sampai disitu, karena setelah melewati empat pos, akan menempuh jalur Taman Keputren, jalur Gentong Growah dan Pasar Dieng, sebelum sampai ke puncak Gunung Arjuno. 

Durasi Pendakian Normal :  3 - 4 hari
Sumber Mata Air : -
Camp Ideal : Pos 2, Puncak Keputren
Lokasi :Desa Sumbergondo, Kecamatan Bumiaji, kota Batu, Jawa Timur

7. Jalur Pendakian Gunung Arjuno via Karangploso

Dulu, jalur pendakian via Karangploso ini sempat ramai oleh pendaki untuk mempelajari ilmu navigasi. Biasanya, pendaki yang melewati jalur ini memiliki basecamp di warung makan Bu Sutami. 

Jalur pendakian Gunung Arjuno via Karangploso akan melewati 4 pos sebelum sampai ke puncak. Jalur ke Pos 1 masih berupa perkebunan penduduk. Pemandangan indah bisa didapatkan mulai dari Pos 2 yang menampakkan Gunung Putri Tidur dan luasnya Kota Malang. 

Karena jarang dilewati, membawa penebas ilalang sangat diperlukan untuk sampai ke puncak. Karena jalurnya sudah mulai tertutup, sebaiknya melengkapi peralatan pendakian dengan alat navigasi yang lengkap. 

Durasi Pendakian Normal :  3 - 4 hari
Sumber Mata Air : -
Camp Ideal : Pos 2, Pos 4
Lokasi  : Karangploso, Malang, Jawa Timur

8. Jalur Pendakian Gunung Arjuno via Sumberawan

Jalur pendakian yang satu ini banyak membuat para pendaki penasaran, karena jalur pendakian Sumberawan adalah jalur tidak resmi dan hanya diakses masyarakat sekitar untuk mencari rumput, berkebun dan lain sebagainya. 

Informasi tentang jalur pendakian via Sumberawan ini tidak begitu jelas dan mungkin hanya masyarakat sekitar yang tau. Kabarnya, jalur pendakian ini juga akan melewati jalur Gunung Mujur. 

9. Jalur Pendakian Gunung Arjuno via Pure

Jalur pendakian Gunung Arjuno yang paling tidak populer adalah jalur pure. Jalur pendakian ini dekat dengan jalur Sumbergondo. Kedua jalur tersebut akan bertemu di area Taman Keputren.

Jalur pura ini juga akan bertemu dengan jalur Tretes dan Sumber Brantas Batu di area Pasar Dieng. Pendakian Gunung Arjuno via Pure akan melewati beberapa lokasi, yaitu Pure Gabes, Curah Wedi, Gentong Groah, Goa Mintorogo, Goa Sakri, Puncak Indrokilo dan Pasar Dieng. 

Adanya jalur pendakian Sumbergondo, membuka juga jalur pendakian lain yang ada tak jauh di dekatnya. Namun, jalur pendakian via Pure masih minim informasi, dan seperti point 8 diatas, mungkin hanya masyarakat sekitar yang tau. 

Itu adalah 9 jalur pendakian Gunung Arjuno, dengan 4 jalur resmi dan 5 jalur tidak resmi. Pihak UPT Taman hutan Raya Raden Soerjo, menghimbau supaya pendaki mendaki jalur resmi dan apabila ingin mendaki jalur lain, harap tetap menghubungi pihak terkait untuk pendataan.