Pantai Serit Blitar, Satu Lagi Pesona Cantik dari Desa Serang - Manusia Lembah

Pantai Serit Blitar, Satu Lagi Pesona Cantik dari Desa Serang

Bagi masyarakat Blitar, nama Pantai Serit ini sudah tidak asing karena sejak dulu sudah banyak dikenal sebagai lokasi mancing beberapa orang. Namun, wisata Blitar ini sudah berbenah dan telah dibuka menjadi destinasi wisata yang cukup populer. Apalagi, dengan adanya Jalur Lintas Selatan membuat aksesnya sangat mudah.

Pantai Serit Blitar

Wisata pantai baru ini berada di area pantai-pantai di Blitar yang sudah lebih dulu populer, yakni Pantai Tambakrejo dan Pantai Serang. Dulu, untuk ke pantai ini memang butuh perjuangan, tetapi sekarang pesonanya mampu mengundang siapapun lho!. Tidak hanya sajian pantai, ada Kondang Serit layaknya danau mini yang cukup mempesona.

Rute


Pantai Serit terletak di Desa Serang, Kecamatan Panggungrejo, Kabupaten Blitar. Sehingga dari arah timur bisa lewat Lodoyo (tujuan Pantai Serang), dan dari arah barat bisa lewat Kademangan (arah Pantai Tambakrejo). Kedua jalur tersebut nantinya akan menghubungkan ke Jalur Lintas Selatan (JLS).

Lokasinya berada di sebelah timur Jembatan Watu Sewu, penghubung wilayah Desa Serang dan Desa Ngadipuro. Di bawah jembatan ini mengalir sungai lebar hingga ke sisi lautan Pantai Serit. Ada sebuah jalan ke selatan di timur jembatan berupa tanah makadam, tetapi bisa dilalui roda 4.

Daya Tarik Pantai Serit

Pantai Serit Blitar

Sudah lama pantai ini menjadi pesona tersembunyi di balik kepopuleran Pantai Serang Blitar. Dulu harus naik turun dua bukit untuk menuju pantai tersembunyi ini. Namun, kini pesonanya justru sangat memikat para wisatawan yang datang, karena terbilang unik dari pantai yang lain.

Di sebelah barat pantai terdapat aliran sungai besar, sehingga sebagian alirannya memenuhi ruang kosong di tepi pantai, menjadikannya seolah-olah tampak seperti danau alami. Oleh sebab itu, selain bermain di pantai, tidak sedikit wisatawan yang meluangkan waktu untuk berenang di area Kondang Serit.

Pantai Berpasir Hitam

wisata blitar

Garis Pantai Serit cukup panjang dengan pasir yang cenderung hitam. Area pantainya terbilang luas dan panas. Jika dulu areanya masih gersang, kini sudah ada pepohonan rindang di tepian pantai untuk berteduh dan beristirahat.

Di ujung barat, ada tebing karang unik yang menjadi ciri khas pantai ini, yaitu di area Oglok Rock Fishing. Batuan karangnya menjorok ke lautan berbentuk mirip kerucut yang indah dipandang dari kejauhan. Sedangkan di sekeliling lautannya tampak ujung karang dan ujung timur Teluk Serang dan melingkar indah di pantai selatan.

Seluruh Pantai Serit tidak hanya dipenuhi pasir hitam saja, tetapi di dekat bibir pantai ada bagian yang bercampur batu. Sehingga, disarankan tetap mengenakan alas kaki jika ingin berjalan-jalan di pesisir pantainya, atau mencari area berpasir saja.

Muara Kali Serit

muara kali serit

Tak hanya menyajikan pasir dan laut saja, sebelah barat pantai terdapat muara Kali Serit atau Sungai Klatak yang tak kalah indah untuk dinikmati panoramanya. Muara ini cukup lebar dan tampak seperti danau, sehingga banyak wisatawan justru berenang di muara sungai daripada di area pantai. Namun, sebaiknya tidak berenang terlalu ke tengah ya!

Area inilah yang menjadi daya tarik utama Pantai Serit.Selain untuk berenang, area muara juga digunakan mencari ikan bagi yang hobi mancing. Area yang luas dan tepiannya yang panjang membuatnya cocok untuk bermain air dan bersantai di sore hari.

wisata di blitar 

Dari pesonanya yang indah, sangat disayangkan masih ada sampah plastik di sekitar pantai hingga di dekat muara. Ini bisa disebabkan faktor kurangnya kesadaran akan lingkungan, minimnya tempat sampah dan pembiaran. Jadi tetap jadilan wisatawan cerdas ya!.

Fasilitas Pantai Serit

wisata blitar

Sebagai wisata terbaru di Blitar yang sedang populer saat ini, sebenarnya pembukaan pantai ini sebagai destinasi wisata sudah direncanakan jauh-jauh sebelumnya. Penanaman pohon sudah dilakukan dan kini menjadi angin segar dan membawa keteduhan di lokasi wisata. Kawasan juga sudah dikelola dengan sangat baik oleh masyarakat setempat.

Meski jalan awal lumayan terjal, tetapi mendekati pantai sudah cor-cor'an untuk menuju area parkir yang luas. Disini juga sudah ada warung-warung dan penjaja makanan ringan di sepanjang pantai hingga ke barat. Sudah ada kamar mandi, toilet, camping ground dan mushola sederhana.

Harga Tiket Masuk & Jam Operasional


Tiket masuk Pantai Serit masih sukarela, karena dikelola masyarakat setempat dan hanya ada tarif parkir saja. Pantai ini buka selama 24 jam dan bisa dikunjungi kapan saja, entah saat liburan maupun camping.

Pantai Serit Blitar
 
VIDIO PANTAI SERIT : KLIK DISINI
 

Tips :

  1. Waktu terbaik untuk berkunjung adalah sore hari.
  2. Bawalah pelindung kepala dan sunblock saat siang hari karena di bibir pantai dan muara sangat panas.
  3. Bawalah baju ganti jika ingin berenang di muara.
  4. Sebaiknya tidak berenang terlalu ke tengah, entah itu di pantai maupun di muara.
  5. Bagi yang suka memancing, jangan lupa bawa alat pancing.
  6. Jangan mengotori area wisata dengan membuang sampah sembarangan dan vandalisme.

Informasi Wisata Pantai Serit Blitar :